Apple Sudah Daftarkan Paten AirPods Case dengan Layar Touchscreen Sejak 2021
Tahu nggak? Sebelum TWS berlayar ramai di pasaran, Apple ternyata sudah lebih dulu mendaftarkan paten untuk desain AirPods Case dengan layar touchscreen.
Kantor Paten dan Merek Dagang Amerika Serikat (USPTO) menerbitkan paten ini pada September 2021.
Dalam paten tersebut, Apple memperlihatkan konsep AirPods Case yang dapat mengontrol musik, menerima panggilan, hingga mengakses Siri langsung dari layar kecil.
Kabarnya, inovasi ini akan debut di AirPods Pro generasi ke-3. Sayangnya, hingga kini Apple belum mengonfirmasi tanggal rilis resminya.